hasil pencarian

Selasa, 19 Agustus 2008

MILAN - AC Milan akhirnya bangkit dari keterpurukan. Selalu kalah pada laga persahabatan, Milan mampu meremukan Juventus 4-1, pada laga Luigi Berlusconi Trophy, Senin (18/8/2008), di San Siro.

Permainan impresif ditunjukan Rossoneri. Empat gol tercipta melalui Marek Jankulovski, dua gol Massimo Ambrosini dan Filippo Inzaghi. Gol hiburan bagi Juve dilesakan Christian Pasquato.

Selain kalah, Juve juga mendapatkan masalah baru. Bek Giorgio Chiellini mengalami cedera parah, dan terpaksa absen beberapa bulan ke depan.

Juventus sempat mendominasi jalannya laga di menit awal pertandingan. Kapten Alessandro Del Piero membuka peluang ketika melihat posisi Zdenek Grygera kosong. Tapi Grygera gagal memaksimalkan menjadi gol.

Del Piero kembali menggebrak di menit 18. Sebuah assist kepada Amauri menggetarkan jala Milan yang dikawal Christian Abbiati. Sayang, wasit menganulir gol itu karena posisi Amauri dianggap off-side.

Asik menyerang Juve malah kebobolan. Kesalahan fatal dilakukan kiper cadangan Antonio Chimenti, merubah jalannya pertandingan. Chimenti gagal menangkap bola dengan baik, tendangan Marek Jankulovski di menit 21.

Empat menit berselang tuan rumah menggandakan keunggulan. Umpan jauh Clarence Seedorf, langsung disambut sundulan Ambrosini.

Petaka untuk Juve bertamabah. Chiellini harus ditandu keluar lapangan setelah bertabrakan dengan Gennaro Gattuso, 10 menit jelang jeda. Lutut Chiellini mengalami cedera. Posisi bek Italia ini digantikan Nicola Legrottaglie.

Di babak giliran striker veteran Inzaghi unjuk gigi. Pippo mencetak gol perdananya pascacedera panjang. Kembali umpan Seedorf memudahkan Inzaghi menunaikan tugasnya melalui sundulan. Kiper pengganti Alex Manninger tidak mampu menghalau derasnya bola.

Sadar timnya tidak mampu bangkit, pelatih Juventus Claudio Ranieri, menarik pemain inti. Del Piero digantikan Tiago Mendes. Pavel Nedved dan Mohamed Sissoko, juga disimpan.

Hasilnya striker 19 tahun Pasquato, bisa melewati Daniele Bonera sebelum menaklukan kiper cadangan Nelson Dida di menit 70.

Milan yang terlanjur percaya diri, menambah keunggulan kembali melalui Ambrosini, 10 menit menjelang bubaran. Skor 4-1 tidak berubah hingga laga berakhir.

Skuad yang Dimainkan:
Milan (4-4-1-1): Abbiati (46' Dida); Zambrotta (64' Oddo), Bonera (86' Darmian), Favalli, Jankulovski (81' Antonini); Gattuso (64' Brocchi), Flamini, Pirlo, Ambrosini (84' Cardacio); Seedorf (75' Viudez); Paloschi (46' Inzaghi).
Pelatih: Ancelotti

Juventus (4-3-1-2): Chimenti (46' Manninger); Grygera, Mellberg, Chiellini (36' Legrottaglie), Molinaro; Sissoko (62' F. Rossi), Poulsen, Nedved (46' Ekdal); Tiago (62' Esposito); Amauri, Del Piero (17' st Pasquato).
Pelatih: Ranieri

Tidak ada komentar: